Toilet Tutup karena Corona, Turis di Inggris BAB di Tempat Terbuka

Banyaknya turis buang air besar alias BAB di tempat terbuka karena fasilitas toilet umum ditutup selama lockdown wilayah akibat COVID-19/Ilustrasi: net

Gempita.co – Masyarakat di sebuah kota di Inggris telah melaporkan kepada pejabat setempat, beberapa turis telah mengotori tempat umum dengan buang air besar sembarangan.

Menurut warga yang tinggal di dekat pantai di wilayah Kent, banyak turis yang datang memutuskan untuk mengosongkan isi perut mereka di daerah pemukiman penduduk di tengah cuaca panas.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Diduga turis tersebut buang air besar alias BAB di tempat terbuka karena fasilitas toilet umum ditutup selama lockdown wilayah akibat virus COVID-19.

Beberapa waktu lalu, ahli biologi lingkungan di University of Stirling memperingatkan bahwa potensi penyebaran COVID-19 melalui air limbah tidak boleh diabaikan.

Namun Menteri Kesehatan Inggris Matt Hancock mengatakan, sebuah penelitian pengawasan antibodi telah menunjukkan hasil 17% orang di London atau sekitar 5% atau lebih dari populasi di seluruh negeri telah dites positif memiliki antibodi.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali