Wisatawan Terus Datangi Kampung Yoboi Papua

Warna-warni Kampung Yoboi menarik wisatawan (Foto: Ist)

Sentani, Gempita.co – Ditengah pandemi virus corona, Kampung Yoboi – identik dengan warna warni – di pesisir Danau Sentani terus didatangi wisatawan.

Kepala Distrik Sentani, Eroll Daisiu menegaskan kepada semua pengunjung kampung wisata Yoboi, wajib mematuhi protokol kesehatan. Kampung wisata ini sempat ditutup pada 20 hingga 28 Juli 2020 lalu, karena banyaknya pengunjung yang datang ke kampung tanpa mematuhi protokol kesehatan.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Saat ini larangan sudah kami cabut dan Kampung Yoboi kembali dibuka, dengan catatan masyarakat di Kampung Yoboi minta setiap pengunjung yang datang harus memperhatikan protokol kesehatan,” terang Kadistrik Sentani, Eroll Daisiu di ruang kerjanya, Selasa (4/8).

Selain itu, pengunjung di Kampung Yoboi hanya dibatasi hingga pukul 17.00 WIT, sehingga dapat memperkecil ruang gerak penyebaran corona.

“Jangan sampai dengan banyaknya wisatawan yang datang ke kampung itu, maka Kampung Yoboi bisa menjadi klaster baru penyebaran COVID-19,” ujarnya. Eroll menambahkan, tujuan dari aturan dan larangan yang dikeluarkan, justru untuk melindungi seluruh masyarakat di Sentani dan Kampung Yoboi pada khususnya.

“Silahkan pada wisatawan berkunjung ke Kampung Yoboi dengan memperhatikan protokol kesehatan. Wajib masker, jarak dan cuci tangan,” katanya.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali