Man United Vs Southampton, Yuk Tebak Skornya?

Gempita.co-Setan Merah julukan Manchester United telah bangkit setelah kalah 0-7 melawan Liverpool di Anfield pekan lalu. Red Devils menang 4-1 atas Real Betis di Liga Europa dan di laga berikutnya, Man United akan menjamu Southampton.

Pertandingan pekan 27 Premier League melawan Southampton akan dihelat di Old Trafford, Minggu (12/03) pukul 21.00 WIB. Pasca kalah dari Liverpool (dan The Reds kalah 0-1 lawan Bournemouth), Man United berusaha bangkit di Premier League.

Bacaan Lainnya

Rotasi pemain berpotensi dilakukan Erik ten Hag di beberapa posisi, mengingat mereka baru bermain melawan Betis di Liga Europa. Di atas kertas juga Man United unggulan memenangi pertandingan terutamanya dengan adanya statistik jelang laga.

Southampton tak pernah menang di 14 pertemuan terakhir lawan Man United di seluruh kompetisi, tujuh kali imbang dan tujuh kali kalah. Man United juga tak terkalahkan melawan Southampton di Old Trafford pada enam pertemuan terakhir liga.

Anthony Martial sudah kembali berlatih untuk Man United tetapi terlalu cepat baginya untuk langsung bermain. Martial diprediksi masih akan absen bersama dengan Christian Eriksen dan Donny van de Beek, sementara kondisi Marcel Sabitzer diragukan bermain.

Sementara itu Southampton tak dapat memainkan Juan Larios dan Tino Livramento karena cedera. Kondisi Carlos Alcaraz juga diragukan tampil lawan Man United.

Komentar

Erik ten Hag mewaspadai Southampton dengan melihat kemenangan mereka kontra Chelsea di Stamford Bridge (1-0). Kekuatan mental Man United juga dibutuhkan untuk melawan Southampton, yang juga berjuang menjauh dari zona degradasi.

“Ah, pasti (Man United butuh kekuatan mental lawan Southampton. Kita telah melihat dua minggu lalu Southampton mengalahkan Chelsea, jadi kami harus memainkan performa yang luar biasa pada hari Minggu untuk mengalahkan Southampton,” tegas Ten Hag.

“(Persaingan) di bagian bawah (klasemen) sangat dekat, jadi mereka akan berada di depan, mereka akan agresif, mereka akan melakukan semua yang mereka bisa untuk meraih poin di sini.”

“Jadi, kami harus 100 persen dan memberikan performa terbaik untuk mengalahkan mereka.”

Ruben Selles, pelatih Southampton, menegaskan membawa timnya bermain di Old Trafford untuk coba meraih kemenangan. Selles pun yakin Southampton tidak gentar bermain di markas Man United.

“Tidak, saya belum pernah ke Old Trafford. Ini adalah momen yang menyenangkan tetapi begitu juga saat-saat lain dalam pekerjaan. Kami pernah ke Elland Road, Stamford Bridge dan bahkan ketika saya bukan manajer (Southampton saat melawan) Liverpool dan Anfield,” papar Selles.

“Menyenangkan bermain melawan tim mana pun di liga ini. Kami akan menerimanya. Saya tidak terkesan dengan lingkungan apapun, saya akan menganggapnya sebagai permainan yang ingin saya menangkan.”

Statistik

1. Man United tak terkalahkan di 14 pertemuan lawan Southampton di seluruh kompetisi: tujuh kemenangan dan imbang tujuh kali.

2. Southampton memenangi dua dari 28 laga terakhir lawan Man United, kemenangan di Old Trafford terjadi pada 2015 dan 2016.

3. Gol berikutnya Man United di pekan ini akan menjadi gol ke-100 melawan Southampton di Premier League.

4. Marcus Rashford telah mencetak gol di tujuh laga kandang Premier League. Hanya dua pemain Man United yang mencetak gol beruntun di Old Trafford lebih banyak di kompetisi, Wayne Rooney (delapan laga) dan Cristiano Ronaldo (10 laga).

5. James Ward-Prowse telah mencetak 27 persen dari tendangan bebas langsung di Premier League musim ini, tiga dari 11 percobaan.

Head to Head

Southampton 0-1 Man United (Premier League 2022)
Man United 1-1 Southampton (Premier League 2022)
Southampton 1-1 Man United (Premier League 2021)
Man United 9-0 Southampton (Premier League 2021)
Southampton 2-3 Man United (Premier League 2020)

Prediksi dan Prakiraan Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia; Casemiro, Fred; Facundo Pellistri, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Wout Weghorst

Pelatih: Erik ten Hag

Southampton (4-2-3-1): Gavin Bazunu; Ainsley Maitland-Niles, Jan Bednarek, Armel Bella-Kotchap, Kyle Walker-Peters; James Ward-Prowse, Romeo Lavia; Kamaldeen Sulemana, Carlos Alcaraz, Mohamed Elyounoussi; Che Adams.

 

Pos terkait