Panglima TNI dan Kapolri Kunjungi RSKI Covid-19 Pulau Galang Batam

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Idham Azis mengunjungi Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Covid-19 di Pulau Galang guna mengecek kesiapan new normal/Foto: Makorem 033/WP

Batam,Gempita.co – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Idham Azis mengunjungi Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Covid-19 di Pulau Galang, Jumat, (12/06/2020).

Setiba di Bandara Hang Nadim, Batam, Panglima TNI dan Kapolri disambut Pangdam Bukit Barisan Mayjen TNI MS Fadhilah, Kapolda Kepulauan Riau, dan Asisten II Pemprov Kepulauan Riau yang mewakili Plt Gubernur Kepulauan Riau.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Penyambutan Panglima TNI dan Kapolri tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yaitu dengan tidak bersentuhan, menggunakan masker, dan menjaga jarak.

Panglima TNI dan Kapolri kemudian langsung menuju VIP Room Bandara Hang Nadim untuk melakukan rapat internal bersama Pangdam I/BB Mayjen TNI MS Fadhilah dan Tim Gugus Tugas Covid-19 Prov Kepri, khususnya Kota Batam, terkait kesiapan dan pelaksanaan penerapan prosedur standar new normal.

Selesai melaksanakan rapat, Panglima TNI dan Kapolri secara langsung menyerahkan dua unit mobil kepada Danrem 033/WP untuk memenuhi kebutuhan RS Khusus Infeksi Covid-19 Pulau Galang.

Rombongan kemudian bergerak menuju RSKI Covid-19 Pulau Galang untuk mengecek seluruh fasilitas yang terdapat di sana.

Peninjauan Panglima TNI dan Kapolri diakhiri dengan pengecekan fasilitas kamar perawatan dan penyerahan bantuan secara simbolis kepada para petugas medis dan petugas pendukung di RS Khusus Infeksi Covid-19 Pulau Galang.

Hadir dalam kunjungan Panglima TNI dan Kapolri, Pangdam I/BB Mayjen TNI MS Fadhilah, Gubernur Kepri Isdianto, Kapolda Kepri, Danrem 033/WP, Danlantamal TPI, Danlanud dan juga Tim Gugus Tugas Covid-19 wilayah Kepri.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali