Salah Sasaran, Begal Anggota TNI Berakhir di Kantor Polisi

Anggota Batalyon Arhanud 10/ABC Kodam Jaya saat menyerahkan pelaku begal di Mapolsek Kebayoran baru, Jakarta Selatan (dok.Pendam Jaya)

Jakarta, Gempita.co – Aksi komplotan begal kali ini rupanya salah sasaran. Mereka tidak mengetahui yang dibegal adalah anggota TNI. Salah satu pelaku berhasil diringkus dan diserahkan ke polisi.

Aksi heroik dilakukan dua prajurit Batalyon Arhanud 10/ABC Kodam Jaya. Keduanya berhasil menggagalkan aksi begal yang dilakukan oleh sembilan pemuda di Jakarta Selatan.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Kejadian berawal saat kedua prajurit Batalyon Arhanud 10/ABC usai berbelanja kebutuhan bahan dapur anggota lajang di Pasar Kebayoran Baru, pada Sabtu (7/5/ 2022).

Saat melintas di sekitar SMPN 29, kendaraan prajurit TNI tersebut dihentikan tiga pengendara sepeda motor berjumlah sembilan orang. Salah satu pelaku melempar batu ke arah anggota, namun berhasil dihindari.

Namun aksi begal ini rupanya salah sasaran, saat kedua langsung melakukan perlawanan dengan menendang salah satu sepeda motor pelaku hingga terjatuh.

Satu orang pelaku dapat diringkus sedangkan pelaku lain berhasil melarikan diri.

Pelaku yang tertangkap kemudian dibawa ke Polsek Kebayoran Baru untuk diproses hukum.

Diduga saat beraksi pelaku begal yang masih remaja ini dalam pengaruh minuman keras.(red)

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali